Berita Kampus
New Normal, Universitas Pertamina Gandeng UMKM Dalam Uper Food Festival 2022

Published by: Universitas Pertamina 30 November 2022
Di baca: 10 kali
Jakarta, 30 November 2022 - Menurut survei “Kinerja UMKM di masa Pandemi Covid-19” yang dilakukan oleh Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) tahun 2020, menunjukkan bahwa selama pandemi, 94,69% usaha UMKM mengalami penurunan penjualan, salah satunya pada bidang kuliner.
 
Berdasarkan survei “Dampak Pandemi COVID-19 terhadap UMKM” yang diusung oleh Paper.id serta SMESCO Kementerian UMKM dan Koperasi serta OK OCE, bidang kuliner termasuk ke dalam tiga besar UMKM dengan penurunan omzet tertinggi. 

Memasuki era new normal, para UMKM kuliner ternyata masih menghadapi hambatan karena harus beradaptasi kembali. Bentuk hambatan tersebut diantaranya, semakin tingginya biaya aplikasi layanan online, masih ada pelaku UMKM yang kesulitan untuk memasarkan produk mereka secara digital, serta pertimbangan biaya sewa tempat yang relatif tinggi. Dilansir oleh Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM) dari 64,19 juta pelaku UMKM di Indonesia, hanya 13% yang sudah terhubung secara digital. 

Menjawab hal tersebut, Universitas Pertamina menggandeng UMKM lokal sekitar dengan menyelenggarakan Uper Food Festival (UFF) 2022. UFF 2022 merupakan festival makanan yang dapat diikuti secara gratis oleh mahasiswa UPer dan pelaku UMKM. Tahun ini merupakan tahun perdana festival ini diadakan, tepatnya dari tanggal 3 sampai 14 Oktober 2022. Sekitar sepuluh UMKM hadir dan menawarkan produk makanan serta minuman mereka kepada para mahasiswa di selasar Gor 2 UPer. 

"Awalnya saya mendaftar acara ini karena informasi dari saudara yang bekerja disini. Lalu saat tau acara Uper Food Festival ini gratis, saya langsung berpartisipasi," ujar salah satu pelaku UMKM yang tidak mau disebutkan identitasnya. Selain itu pelaku UMKM juga mengungkapkan perasaan senangnya bisa bergabung dalam acara ini. 

Festival ini tidak hanya memberikan kesempatan berjualan saja tetapi juga memberikan manfaat lain berupa pengalaman dan wadah untuk mempromosikan produk mereka kepada para mahasiswa. Selain bagi para pelaku UMKM, UFF juga bermanfaat bagi mahasiswa dengan memberikan insight terkait strategi pemasaran produk usaha. 

“Banyak customer yang mengetahui produk kita, setiap hari kita jadi memiliki peluang untuk usaha berikutnya. Apa ketertarikan anak kampus, sehingga berusaha lebih optimal lagi menciptakan produk makanan yang menarik,” tutupnya.

Thumbnail

Tinggalkan Balasan

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

© 2021 Universitas Pertamina.
All Rights Reserved