Dosen Program Studi Kimia (Kimia Fisik, Analitik, dan Material)
aditya.ws@universitaspertamina.ac.id
Biografi
Saya menyelesaikan kuliah S3 di Waseda University, Jepang. Setelah menyelesaikan studinya, kemudian berkarir di Jepang selama 2 tahun dalam suatu organisasi baterai dan katalis di Jepang, element strategy initiative for catalysts and batteries (ESICB), Kyoto University dan mengajar di Waseda University sebagai dosen tamu hingga April 2020. Saya aktif mengembangkan software untuk mempermudah pengolahan data dan input data untuk program-program komputasi populer seperti Orca, DFTB+, DCDFTBMD, Quantum Espresso, DOCK6, Gromacs, dan xTB. Software terkini yang dikembangkan adalah computational molecular and material design environment (CMMDE) dalam rangka kerja sama dengan Institut Teknologi Sumatera dan Masyarakat Komputasi Indonesia. Saya juga aktif melakukan kolaborasi riset dengan Waseda University, Massachusetts Institute of Technology, Institut Pertanian Bogor, dan Institut Teknologi Bandung.
Google Scholar: https://scholar.google.co.id/citations?user=FijEmSkAAAAJ&hl=id.
ResearchGate: https://www.researchgate.net/profile/Aditya-Sakti.
Pendidikan
Doktor: Theory and Computational Chemistry, Waseda University, Japan
Magister: Kimia, Institut Teknologi Bandung, Indonesia
Sarjana: Kimia, Institut Teknologi Bandung, Indonesia
Pengajaran
Kimia Dasar I
Kimia Dasar II
Pengantar Pemodelan Kimia
Pemodelan Kimia dan Analisis Data
Matematika Untuk Kimia
Kalkulus
Kemometri
Kimia Komputasi dan Aplikasi
Profil Peneliti
Peminatan Peneliti
Publikasi Penelitian
Pemodelan Kimia untuk Desain Nanomaterial
Kimia Komputasi
Kimia Teori
Simulasi Dinamika Molekul
Mekanika Kuantum
Density-Functional Theory
Density-Functional Tight-Binding
pengembangan software untuk Kimia
Pengabdian Masyarakat
Kimia Komputasi Sebagai Alternatif Riset Mahasiswa dalam Situasi New Normal: Transfer Proton dan Reaksi Kimia, Narasumber dalam Webinar Universitas Negeri Medan (UNIMED), 2020.
Recent Advances on the Density-Functional Tight-Binding Applications: Proton Transfer and Chemical Reactions, Narasumber dalam Online Chemistry Class Series (OCCS) Universitas Mulawarman, 2020.
Online Workshop Series, Computational Molecular And Material Design: Frontier Quantum Mechanical Methods, Untuk Mahasiswa, Dosen, 2020.
Pengalaman
Dosen Kimia, Institut Teknologi Bandung, Indonesia, 2012-2013
Guru Kimia, Brilliant Class, BPK Penabur Gading Serpong, Banten, Indonesia, 2014-2015
Special Project Researcher, Element Strategy Initiative for Catalysts and Batteries, Kyoto University, 2018-2020.
Invited Lecturer, School of Fundamental Science and Engineering, Waseda University, Japan, 2018-2020.
Visiting Researcher, Waseda Research Institute for Science and Engineering, Waseda University, Japan, 2020-2022.
Researcher, Massachusetts Institute of Technology (MIT)-Indonesia Research Alliance, 2020-2021.