Jakarta, 25 Januari 2023 — Teknik Geofisika Universitas Pertamina telah melakukan praktikum lapangan untuk mata kuliah Metode Gayaberat dan Magnetik selama satu hari pada tanggal 24 Januari 2023 lalu. Kegiatan praktikum lapangan ini dilaksanakan di Lembang, Bandung, Jawa Barat, dan diikuti oleh 60 mahasiswa angkatan 2020 beserta dosen dan asisten laboratorium.
Penelitian di daerah Lembang ini difokuskan pada daerah sekitar patahan lembang. Pengambilan data di daerah ini didasarkan oleh keberadaan patahan lembang yang sangat bermanfaat bagi mahasiswa yang mengambil mata kuliah bersangkutan. Dari pengambilan data di daerah patahan lembang ini juga mahasiswa dapat melakukan pengolahan data dan mampu mengidentifikasi struktur patahan yang ada di Lembang dengan metode gayaberat dan magnetik.
Praktikum lapangan ini dilaksanakan dengan menggunakan dua instrumen geofisika milik Teknik Geofisika Universitas Pertamina seperti Proton Precession Magnetometer (metode magnetik) dan GPS Trimble. Selain itu, pada praktikum lapangan kali ini, Teknik Geofisika Universitas Pertamina mendapatkan bantuan dari Teknik Geofisika Institut Teknologi Bandung dengan alat Lacoste & Romberg Gravimeter (metode gayaberat) yang digunakan untuk mengukur nilai gayaberat atau gravitasi di sekitar patahan lembang. Dengan dilakukan praktikum lapangan ini, diharapkan mahasiswa mampu mengaplikasikan pembelajaran di dalam perkuliahan ke dalam kegiatan lapangan serta mendapatkan data yang dapat dijadikan studi ke depannya.
Penulis: Yusrina Alfiani Haqi
Editor: Abi Mawalid