Logo Universitas Pertamina
ID / EN
Berita Kampus

REGENERASI SEKTOR LOGISTIK, UPER BERKOLABORASI DENGAN TIKI


Published by: Universitas Pertamina Selasa, 31 Oktober 2023
Dibaca: 544 kali
Universitas Pertamina (UPER) bersama dengan perusahaan jasa pengiriman di Indonesia PT Citra Van Titipan Kilat (TIKI) turut mendukung dalam regenerasi sektor logistik di Indonesia melalui penandatanganan Nota Kesepahaman yang dilakukan antara UPER dengan TIKI.

Penandatanganan Nota Kesepahaman ini dihadiri oleh  Prof. Dr. Ir. Wawan Gunawan A. Kadir, M.S., Rektor Universitas Pertamina serta  Yulina Hastuti, Direktur Utama TIKI kerja sama yang terjalin mencakup program pelatihan dan pendidikan mahasiswa melalui praktisi mengajar dan kunjungan mahasiswa, program beasiswa bagi mahasiswa berprestasi, dan program magang. 

“TIKI terus berusaha untuk berkontribusi pada pembangunan dan pengembangan sektor kurir dalam logistik di Indonesia, regenerasi sektor pendidikan terus diupayakan dengan melibatkan para pelaku industri agar kompetensi yang dicetak sesuai dengan kebutuhan industri pada era digital,” tutup Yulina Hastuti.
Selain penandatangan Nota Kesepahaman, dalam kesempatan tersebut juga diselenggarakan Acara Diskusi bertajuk “Regenerasi Sektor Logistik: Peluang & Tantangan”. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Erika Fatma, M.T, MBA, CPLM, Ketua Program Studi Manajemen Logistik Industri Elektronika Politeknik APP Jakarta; Dr. Sita Aniisah Sholihah, S.Si, M.T, Dosen Tetap dan Sekretaris Program Studi S1 Logistik, ITL Trisakti; dan Trie Maulana Apriyanto, Direktur Pelaksana TIKI. 

Thumbnail
Bagikan:
Bagikan ke WhatsApp
Bagikan ke Facebook
Bagikan ke X
Bagikan ke Telegram
Bagikan ke LinkedIn

Tinggalkan Balasan
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalan UU ITE

© 2025 Universitas Pertamina.
All rights reserved