TENTANG PRODI





Program Studi Teknik Elektro (PSTE) berdiri sejak 1 Februari 2016 bersamaan dengan berdirinya Universitas Pertamina sesuai dengan keputusan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Nomor 60/KPT/I/2015 yang berada dibawah Fakultas Teknologi Industri (FTI). PSTE berlokasi di Jl. Teuku Nyak Arief, Kawasan Simprug, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12220. Latar belakang pendirian PSTE didasari pada kebutuhan PT. PERTAMINA yang membutuhkan pusat pengembangan keilmuan teknologi kelistrikan yang dapat menunjang bisnis energi, khususnya diarea pembangkitan energi listrik konvensional dan energi terbarukan, serta teknologi pengendalian untuk industri.

VISI

Program Studi Teknik Elektro Universitas Pertamina memiliki visi menjadi lembaga pendidikan, penelitian dan pengembangan terutama dalam bidang Rekayasa Energi melalui rekayasa Elektro yang unggul, sebagai bagian usaha untuk mencapai Universitas Kelas Dunia (World Class University) paling lambat tahun 2035.

MISI

Misi dari Program Studi Teknik Elektro Universitas Pertamina sesuai dengan Statuta Universitas Pertamina adalah:

1. Menyelenggaraan pendidikan tinggi yang bermutu, berwawasan global dalam bidang Teknik Elektro dan inklusif dalam bidang teknologi industri yang utamanya terkait industri energi.

2. Berperan aktif dalam menjawab tantangan nasional dibidang teknologi industri yang terkait, eksploitasi, konservasi dan distribusi energi. 

3. Melaksanakan dan mendukung program penelitian dan pengembangan yang bermanfaat bagi pembangunan bangsa Indonesia dan dunia dan/atau berkontribusi pada pengembangan keilmuan. 

4. Berpartisipasi membangun karakter unggul bangsa melalui budaya akademik yang berbudi luhur, inovatif dan profesional. 

5. Memberikan pelayanan kepakaran dan keilmuan bagi pemerintah, industri serta institusi nasional dan global lainnya secara profesional dan bertanggung jawab.

TUJUAN

Tujuan Program Studi Teknik Elektro Universitas Pertamina adalah sebagai berikut:

1. Menghasilkan lulusan yang beretika, kompeten, dan menguasai konsep ilmu di bidang Teknik Elektro yang memiliki daya saing baik di tingkat nasional maupun internasional.
2. Mengembangkan penelitian serta menghasilkan karya inovasi di bidang Teknik Elektro yang dapat menjadi solusi bagi permasalahan di masyarakat.
3. Meningkatkan citra dan kualitas Program Studi Teknik Elektro baik dalam bentuk pengabdian masyarakat maupun kerja sama dengan pihak luar negeri.

PEMINATAN

Proyeksi Lulusan Teknik Elektro
Lulusan Program Studi Teknik Elektro Universitas Pertamina dibutuhkan oleh industri-industri strategis saat ini dan pada masa mendatang. Bidang keahlian teknik elektro sangat relevan dengan kebutuhan pemenuhan energi konvensional maupun energi baru dan terbarukan, serta kebutuhan automasi sesuai dengan kerangka Industri 4.0. Lulusan Program Studi Teknik Elektro Universitas Pertamina mendukung bidang profesi yang luas di industri manufaktur dan energi seperti ahli bidang kelistrikan, desain dan konstruksi sistem kelistrikan, engineer listrik industri, engineer transmisi dan distribusi listrik, engineer pembangkit listrik, manajer produksi kelistrikan, ahli perawatan dan perbaikan sistem kelistrikan, staf perawatan dan perbaikan sistem kelistrikan, manajer perawatan dan perbaikan, tenaga pendidik sistem kelistrikan, konsultan, dan technopreneur.

DOSEN

Dosen 1
Dr. Eng. Muhammad Abdillah, S.T., M.T.
m.abdillah@universitaspertamina.ac.id
Ketua Program Studi Teknik Elektro
Keahlian:
Daftar
Dosen

Video


© 2021 Universitas Pertamina.
All Rights Reserved